Pengalaman Cara Klaim Asuransi Mobil Baret, Lecet, Cat Full Body, Kredit Terbaru

Cara Klaim Asuransi Mobil Baret - Halo teman-teman sekalian. Berbicara mengenai asuransi mobil, biasanya banyak pemilik kendaraan yang masih ragu. Ragu untuk apa? Ragu untuk ikut beli asuransi. Baik beli asuransi offline maupun beli asuransi online. Sebagian merasa malas ikut asuransi mobil karena tidak tau cara klaim nya. Apalagi diluar sana banyak beredar berita kalau klaim asuransi mobil itu susah. Banyak pula yang sering ditolak saat klaim asuransi mobil. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini kami akan mengulas tentang cara klaim asuransi mobil baret. Mau ikut beli asuransi?

Salah satu hal yang sering membuat orang mengklaim asuransi adalah karena mobilnya baret atau cat nya lecet. Ketika berkendara dijalan, sangat rawan sekali mobil yang kita kendarai mengalami senggolan, baret, lecet dan akhirnya body lecet. Hal ini akan menjadi lebih parah kalau mobil kamu itu kredit dan cicilannya belum lunas. Tentu sangat menyedihkan sekali. Sebenarnya asuransi itu penting. Tapi kalau belum yakin tidak apa-apa.

Belum tau apa itu asuransi mobil? Baca dulu ulasan kami sebelumnya tentang Apa Itu Asuransi Mobil.

Saat ini ada banyak perusahaan asuransi mobil yang menawarkan berbagai program asuransi. Mulai dari yang mudah di klaim, hingga yang merepotkan. Tapi kembali lagi, kami disini tidak ingin membahas tentang asuransi-asuransi mobil tersebut. Kami ada disini untuk memberikan ulasan cara klaim asuransi mobil baret.

Dari sekian banyak perusahaan asuransi, salah satu perusahaan asuransi yang terpercaya adalah perusahaan asuransi mobil garda oto. Berbicara mengenai asuransi mobil garda oto, ada beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan memilih asuransi mobil ini. Apa saja keuntungannya? Simak yang berikut ini.

Klaim asuransi nya sudah dikenal mudah dan tidak berbelit belit. Menurut kabar yang beredar, ada perusahaan asuransi mobil yang bayar preminya mahal, tapi susah untuk klaim asuransi mobil baret. Layanan klaim asuransi bisa dilakukan dimana saja. Tapi pastikan kamu sudah janjian dengan petugas survei. Bengkel yang ditunjuk jelas bengkel resmi dari masing masing merk mobil atau istilahnya (Authorized ATPM). Kalau kerusakannya ringan, layanan perbaikannya tidak membutuhkan banyak. Ada layanan antar jemput kendaraan yang rusak menuju bengkel terdekat. Menarik sekali bukan? Jangan khawatir akan suku cadang yang digunakan karena dijamin asli dan bergaransi. Kamu akan diberi garansi hasil kerja bengkel selama 6 bulan. Itulah beberapa kelebihan asuransi mobil garda oto.

Pengalaman Cara Klaim Asuransi Mobil Baret, Lecet, Cat Full Body, Kredit Terbaru


Oke balik lagi ke cara klaim asuransi mobil baik karena kecelakaan, baret, cat lecet, mobil cash ataupun kredit. Ulasan ini sebenarnya adalah cerita dari pengalaman teman kami yang sudah pernah melakukan claim asuransi mobil di garda oto. Ketika terjadi musibah atau kecelakaan yang tidak diinginkan dan kamu sudah memiliki asuransi mobil, maka kamu tidak perlu lagi khawatir. Terlebih kalau kamu sudah memiliki asuransi mobil garda oto.

Pengalaman Klaim Asuransi Mobil Kredit Lecet Dan Baret
Pengalaman Klaim Asuransi Mobil Kredit Lecet Dan Baret

Cara klaim asuransi mobil di garda oto ialah dengan menghubungi Garda Akses Call 500112. Kalau kamu menelepon menggunakan HP maka kamu perlu menambahkan kode wilayah sebelum 500112. Nantinya kamu akan terhubung ke bagian CS atau customer service. Biasanya kamu akan ditanya-tanya guna melengkapi dokumen klaim asuransi. Oia, jangan lupa kalau batas waktu pelaporan klaim asuransi ialah 5 hari, terhitung dari hari kejadian. Jadi jangan terlambat ya.

Selanjutnya, kamu harus mengetahui trik klaim asuransi mobil karena hilang ataupun kecelakaan berikut ini. Biasanya beda kasus kecelakaan (musibah), maka beda pula dokumen yang harus disediakan. Simak yang berikut ini.
  • Yang pertama, kalau mobil kamu rusak atau hilang sebagian dari bagian kendaraan karena perbuatan jahat. Contohnya mobil kamu penyok, lecet, baret, ban serep (cadangan) hilang, kaca spion mobil hilang, dll. Maka kamu harus mengisi laporan kerugian yang sudah kamu tandatangani. Kamu juga harus menyiapkan beberapa dokumen yang dibutuhkan untuk claim asuransi mobil.

    Siapkan Fotokopi SIM Pengemudi, fotokopi STNK Kendaraan, fotokopi Polis Asuransi yang diambil. Kamu juga harus menyerahkan surat keterangan kehilangan ataupun kerusakan pada mobil kamu karena tindak kejahatan.

  • Yang kedua, jika mobil kamu ternyata hilang karena dicuri penjahat maka kamu harus menyediakan dokumen yang berbeda pula. Ada beberapa dokumen yang harus kamu lengkapi. Siapkan fotokopi STNK Kendaraan yang hilang, fotokopi Polis Asuransi yang diambil, fotokopi SIM Pengemudi.

    Kamu juga harus menyerahkan Surat Keterangan Kanitserse Kendaraan Hilang dari Polda setempat, Surat Keterangan Kehilangan dari kepolisian setempat, Surat blokir STNK Kendaraan yang hilang. Jangan lupa isi Laporan Kerugian dan sudah ditandatangani tertanggung. Dan biasanya akan dilakukan investigasi dari Lembaga Investigasi Independen jika diperlukan.

  • Yang terakhir, jika mobil yang kamu miliki mengalami musibah kecelakaan atau tabrakan. Kamu akan diminta untuk menyerahkan dokumen-dokumen yang berbeda. Apa saja syarat pengajuan klaim mobil kecelakaan atau tabrakan di garda oto? Diantaranya kamu kan dimintai fotokopi SIM Pengemudi, fotokopi Polis Asuransi yang diambil, fotokopi STNK Kendaraan yang mengalami kecelakaan dan kamu harus menyerahkan foto kondisi mobil terakhirmu sebagai bukti bila dibutuhkan.

    Jangan lupa isi Laporan Kerugian dan sudah ditandatangani tertanggung. Bawa juga surat Keterangan dari kepolisian setempat serta Surat tuntutan dari pihak III. Tapi hal tersebut disesuaikan jika terdapat tuntutan ganti rugi dari Pihak III.
Biasanya jika klaim asuransi mobil sudah diajukan dan telah disetujui, maka akan diterbitkan SPK (Surat Perintah Kerja). Surat tersebut diberikan kepada bengkel untuk memperbaiki kerusakan pada mobil mu. Untuk biayanya, kamu diharuskan membayar sebesar Rp 300ribu. Jika belum naik lho ya. Dan kamu juga akan mendapatkan garansi 6 bulan dari bengkel tadi.

Cara Klaim Asuransi Mobil Baret Dengan Mudah Dan Cepat
Cara Klaim Asuransi Mobil Baret Dengan Mudah Dan Cepat

Sebagai informasi tambahan, biasanya proses pengerjaan perbaikan mobil akan dilakukan dibengkel resmi yang ditunjuk oleh pihak perusahaan asuransi. Namun kamu juga boleh meminta agar pengerjaan dilakukan dibengkel lain. Misal dibengkel yang sering kamu datangi. Namun dengan catatan biaya dibengkel tersebut tidak boleh melebihi biaya klaim yang telah disetujui. Bagaimana kalau ternyata biayanya lebih? Ya kamu yang harus membayar kekurangannya.

Nah itulah tadi ulasan kami tentang Pengalaman Cara Klaim Asuransi Mobil Baret, Lecet, Cat Full Body, Kredit Terbaru. Semoga ulasan tersebut dapat bermanfaat buat kamu semua. Sekarang sudah tau kan, kalau banyak pihak asuransi yang bertanggung jawab. Mereka mau memberikan klaim sesuai dengan kecelakaan yang menimpa mobil mu. Maka tunggu apa lagi? Ikut asuransi mobil sekarang yuk? Atau masih belum yakin? Yuk cari informasinya dulu.